Sekda Budhi Hadiri Penetapan Cabup dan Cawabup Oleh KPU Muarojambi


 Teritis.id, Muarojambi - Sekda Kabupaten Muaro Jambi Budhi Hartono S. Sos. MT menghadiri kegiatan Rapat penyerahan keputusan Penetapan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Muaro Jambi oleh Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) Kabupaten Muaro Jambi ( minggu, 22/09/2024).



Penjabat Kabupaten Muaro Jambi Drs. Raden Najmi diwakili oleh Sekda Kabupaten Muaro Jambi Budhi Hartono S. Sos MT menghadiri kegiatan Rapat penyerahan surat keputusan penetapan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Muaro Jambi yang di gelar oleh pihak KPU Kabupaten Muaro Jambi bertempat di Hotel Shang Ratu Kota Jambi.


Dalam acara tersebut, Ketua KPU Kabupaten Muaro Jambi Al Mutaqqin mengatakan maksud dan tujuan diadakan rapat ini ialah selain untuk memberikan Surat Keputusan Penetapan Calon Bupati dan Wakil Bupati, bekal dan informasi akan hal-hal apa saja yang perlu di lakukan dan di siapkan oleh seluruh calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Muaro Jambi juga untuk menjalin tali silaturrahmi antara semua Calon Bupati dan Wakil Bupati supaya visi misi kpu untuk menciptakan pemilu yang aman, damai dan tentram,serta damai


Ketua KPU Kabupaten Muaro Jambi Al Mutaqqin juga mengatakan, siapa pun yang nanti yang menang, kami berharap dapat memimpin dan membawa Kabupaten Muaro Jambi yang kita cintai ini menjadi lebih baik dan berkembang lebih maju lagi beliau juga berterima kasih kepada semua Paslon yang sudah hadir memenuhi undangan ini.


Dalam acara tersebut dihadiri oleh semua paslon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Muaro Jambi diantaranya ada Asnawi-Sentot ( Asset ), Bambang Bayu Suseno-Jun Mahir ( BBS-Jun ), Masnah Busro dan Zulkiffli ( MBZ ), serta Zuwanda dan Sawwalluddin ( Zuwwanda-Sawwalludiin), ketua Partai pengusung, dan tim pemenangan masing-masing calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Muaro Jambi masa jabatan 2024-2029 dalam hal tersebut juga dilakukan penyerahan surat keputusan penetapan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Muaro Jambi dalam pemilihan serentak tahun 2024.(Np)